Tips Sehat dan Bugar Saat Berpuasa

Ingin tetap bugar dan sehat selama menjalankan puasa. Berikut adalah tipsnya.

Pada saat berbuka sebaiknya segera penuhi asupan cair (air putih, jus buah dan makanan yang mengandung banyak air) untuk menghidrasi tubuh setelah lebih dari 14 jam berpuasa. Konsumsi makanan manis dengan kandungan gula alami dan kaya serat yang dapat memulihkan energi dengan cepat, misalnya kurma. Hindari makanan tinggi lemak, tinggi gula, gorengan dan salty (makanan asin).

Saat sahur dianjurkan mengkonsumsi makanan yang mengandung karbohidrat kompleks seperti ubi, singkong, jagung, nasi merah, roti gandum yang tinggi serat sehingga lebih lambat dicerna tubuh sehingga menjaga rasa lapar lebih lama. Ditambah dengan makanan berprotein tinggi dan lemak sehat. Batasi konsumsi minuman manis, kafein, bersoda dan makanan asin serta berminyak agar tidak mudah lapar di siang hari.

Atur konsumsi air putih tetap minimal 2 liter / 8 gelas sehari agar tidak kekurangan cairan. Direkomendasikan pola minum 2-4-2 yakni minum 2 gelas air putih saat berbuka, 4 gelas saat makan malam hingga menjelang tidur dan 2 gelas saat sahur.

Baca Juga : Jumat Berkah, “Sebutir Beras, Segenggam Kasih Sayang”


Olahraga sesuai dengan porsi masing-masing. Tetaplah melakukan olahraga walaupun di bulan puasa untuk memperlancar sirkulasi darah dan membuat tubuh tetap bugar. Olahraga ringan seperti jalan kaki, lari-lari kecil dan bersepeda dapat dilakukan di waktu menjelang berbuka dan setelahnya.

Sumber : Dian Caturni Sulistyoningrum, B.Sc, M.Sc (Ahli Gizi UGM)

 

Share on facebook
Share di Facebook
Share on twitter
Share di Twitter

Kontak & Alamat :

(0771) 22366

humas.tpibarat@gmail.com

Jalan Bali No. 2

Kelurahan Tanjungpinang Barat,

Kecamatan Tanjungpinang Barat

Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau

in).

 

Atur konsumsi air putih tetap minimal 2 liter / 8 gelas sehari agar tidak kekurangan cairan. Direkomendasikan pola minum 2-4-2 yakni minum 2 gelas air putih saat berbuka, 4 gelas saat makan malam hingga menjelang tidur dan 2 gelas saat sahur.